Sukseskan Ketahanan Pangan, Serka Musa Hidayat Bantu Petani Bersihkan Gulma pada Tanaman Jagung

    Sukseskan Ketahanan Pangan, Serka Musa Hidayat Bantu Petani Bersihkan Gulma pada Tanaman Jagung

    PAMEKASAN - Serka Musa Hidayat, Babinsa Koramil 0826-05 Larangan, turut berperan dalam meningkatkan ketahanan pangan dengan melakukan pendampingan kepada petani setempat. 

    Serka Musa Hidayat membantu membersihkan gulma dan penggemburan pada tanaman jagung milik Soleh, seorang petani di Dusun Batu Putih, Desa Larangan Dalam, Kecamatan Larangan, Minggu (07/01/2023).

    Pembersihan gulma ini bukan hanya sebagai tindakan kosmetik, namun diharapkan dapat meningkatkan hasil produktivitas pertanian, khususnya pada tanaman jagung.

    Serka Musa Hidayat menyatakan bahwa kegiatan pendampingan ini merupakan bentuk konkret dari kepedulian TNI terhadap para petani.

    "Melalui kegiatan pendampingan ini, kami berharap dapat memberikan dukungan maksimal kepada petani dan turut berperan dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan di wilayah ini, " ucap Serka Musa Hidayat.

    "Dengan perawatan yang berkelanjutan diharapkan dapat meningkatkan hasil panen serta dapat meningkatkan ketahanan pangan, "tuturnya.

    Peningkatan ketahanan pangan menjadi fokus utama dalam kebijakan pertanian, dan partisipasi aktif TNI, seperti yang dilakukan oleh Serka Musa Hidayat, menjadi langkah nyata dalam mencapai tujuan tersebut. 

    "Dengan bersinergi bersama petani, diharapkan dapat menciptakan lingkungan pertanian yang produktif dan berkelanjutan, "pungkasnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0826/08 Palengaan Turun...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0826/Pamekasan Tanam Ratusan Pohon...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami